Pembukaan dilaksanakan secara resmi dengan rangkaian acara yang terselenggara, Ketua Bidang(Kabid.) Penanggulangan Bencana PMI Provinsi Sumut yaitu Bapak Prof. DR. H. Bahdin Nur Tanjung, MM sekaligus ketua panitia pada kegiatan ini mengucapkan terima kasih atas partisipasi yang turut hadir pada acara ini, semoga kegiatan yang kita laksanakan ini menjadikan awal yang baik untuk segala kegiatan kemanusiaan yang akan dilaksanakan PMI Provinsi Sumut bersama PMI Kabupaten dan Kota dengan landasan 7 prinsip gerakan Palang merah dan Bulan Sabit Merah Internasional.
Ketua PMI Provinsi Sumut Bapak DR. H. Rahmat Shah turut memberikan kata sambutan, “Kegiatan ini diadakan sebagai sarana Evaluasi Program Kerja Tahun 2023 sekaligus untuk merumuskan Program Kerja Tahun 2024. Hasil dari MUKERPROV ini merupakan bahan acuan yang akan dijalankan pada tahun 2024. Oleh sebab itu kita harus benar-benar fokus dalam proses pembahasan draft Program Kerja 2024, untuk menghasilkan Program Kerja yang Realistis dan Akuntabel. Tantangan pada tahun 2024 juga sudah menanti kita, memelihara reputasi PMI, Peningkatan Layanan Kemanusiaan yang berkualitas, dan yang terpenting adalah meningkatkan Kemandirian PMI melalui kerjasama dengan semua pihak. Di samping itu, kita juga ditunjuk dan dipercaya menjadi pusat Excelent Wash, dan Tempat Uji Kompetensi. Hal ini merupakan sumbangsih PMI Sumatera Utara dalam rangka mewujudkan Misi PMI 2019-2024. Dan yang sekarang sedang berlangsung adalah penanganan Pengungsi Rohingya bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Langkat, UNHCR dan IOM. Sampai saat ini kita masih memberikan layanan kesehatan 1 Minggu sekali, dan menditribusikan air bersih untuk para pengungsi.”
Perwakilan Pemerintah Provinsi Sumut Bapak Drs. Basarin Yunus Tanjung, M.Si, turut menyampaikan sambutan mewakili Pejabat Gubernur Pemerintah Provinsi Sumut ucapnya, “Kehadiran Pengurus PMI Provinsi maupun Kabupaten Kota sangat penting untuk menentukan arah pelaksanaan dan pengembangan PMI Provinsi Sumut, kita akan berdiskusi kan hal yang telah kita lakukan di tahun 2023, dan akan menjadi pelajaran Program kerja di tahun 2024 mendatang. Tahun 2023 akan menjadi dasar untuk menyusun dan melaksanakan program kerja di tahun 2024, Musyawarah kerja ini akan membahas hal-hal yang spesifik mengenai tantangan yang akan dihadapi PMI Provinsi Sumut agar segala hal yang di programkan menjadi tepat sasaran dan masyrakat dapat mengetahui peran PMI yang sesungguhnya.”
Wakil sekretaris jenderal PMI Pusat bapak Marsekal Muda TNI (Purn.) Sunarbowo Sandi memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan secara resmi, dalam sambutannya beliau berkata, “PMI merupakan organisasi kemanusiaan yang bergerakan secara kolektif kolegial, Seluruh komponen yang ada didalam PMI merupakan satu kesatuan yang saling menguatkan. Pengurus sebagai orang per orangan yang ditetapkan untuk megelola organisasi sesuai tingkatan PMI, Pegawai orang perorangan yang bekerja dan mengabdi di lingkungan PMI yang tentunya harus diperhatikan kesejahteraannya dan tidak kalah penting adalah relawan sebagai ujung tombak dan garda terdepan PMI dalam penanganan bencana dan krisis kesehatan juga harus diasuransikan. Sinergitas dalam kegiatan Kepalangmerahan antara seluruh Komponen diatur oleh Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Tahun 2019-2024 sebagai acuan kita dalam berorganisasi. Untuk itu diperlukan Komitmen dan pemahaman pada uraian tugas masing-masing serta dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, hal tersebut juga harus ditindaklanjuti dengan upaya pengembangan kapasitas personil untuk menjaga layanan yang prima”.
Medan. (28/2/2024)
Palang Merah Indonesia(PMI) Provinsi Sumatera Selatan(Sumut) melaksanakan kegiatan Sosialisasi
Merdeka Belajar-Kampus Merdeka(MBKM) dengan tajuk Proyek Kota Pesisir Tangguh & Panas Ekstrem.
Bersama LLDIKTI 1 Wilayah Sumatera Utara serta turut di support program dari USAID, American Red
Cross, IFRC, serta Climate Centre di Hotel Raddison Medan hari Rabu (28/2).
Sosialisasi ini pun dihadiri Kepala LLDIKTI 1 Wilayah Sumatera Utara Bapak Prof. Drs. Saiful Anwar
Matondang MA., Sekretaris PMI Provinsi Sumatera Selatan Bapak Drs. Edi Siswanto, M.Si., Ketua Bidang
Penanggulangan Bencana PMI Provinsi Sumut Bapak Prof. H. Bahdin Nur Tanjung, MM., Ketua Bidang
Relawan dan Anggota PMI Provinsi Sumut Bapak Dr. M. Fitri Rahmadana, SE., M.Si., Perwakilan APTISI
Sumut Ibu Friska Ria Sitorus, S.Pd., M.ed., Ph.D, Kepala Markas dan Staff PMI Provinsi Sumut serta turut
mengundang Perwakilan dari beberapa Perguruan Tinggi di Sumatera Utara.
Penyampaian materi pun disampaikan Kepala LLDIKTI 1 Wilayah Sumatera Utara Bapak Prof. Drs. Saiful
Anwar Matondang MA., Ph.D yaitu Transformasi Pendidikan Tinggi Melalui Implementasi MBKM, Bapak
Dr. M. Fitri Rahmadana, SE., M.Si. yaitu Pengenalan PMI serta Penjelasan Program MBKM, Perwakilan
APTISI Sumut Friska Ria Sitorus, S.Pd., M.ed., Ph.D tentang Pelaksanaan MBKM.
Sambutan pun disampaikan Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Provinsi Sumut Bapak Prof. H.
Bahdin Nur Tanjung, MM. Mewakili Ketua PMI Provinsi Sumut Bapak DR. H. Rahmat Shah,
menyampaikan berkenaan dengan kegiatan PMI dan keterlibatan PMI dengan Program Coastal Climate
Heat & Action Project (CoCHAP) yang disupport American Red Cross, dan salah satu kegiatan nya yaitu
MBKM tersebut. Bersama LLDIKTI 1 Wilayah Sumatera Utara akan menjelaskan serta membantu untuk
menjalankan MBKM di Perguruan Tinggi yang diundang baik dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dan mensupport Program yang dilaksanakan yang berkelanjutan.
]]>
Bantuan yang disalurkan berupa Beras Bervitamin Siamo, Mie Instan, Minyak Goreng, Gula, Susu, Biskuit, Air Mineral, Pempers, pembalut wanita serta makanan anak-anak dan lainnya.
Bantuan diserahkan Ketua Bidang PB PMI SUMSEL Bahdin Nur Tanjung didampingi Kepala dan staf Markas PMI SUMSEL, dan melibatkan Pengurus, serta relawan PMI Tapanuli Tengah.
Pada kesempatan itu, Bahdin mengatakan penyerahan bantuan kepada masyarakat Barus merupakan arahan dari Ketua PMI SUMSEL DR H Rahmat Shah sebagai bentuk kepedulian PMI dalam membantu masyarakat terdampak bencana.
“Bantuan ini diberikan sesuai arahan Bapak DR Rahmat Shah sebagai bentuk kepedulian PMI SUMSEL terhadap masyarakat terdampak bencana, khususnya di Kecamatan Barus Tapteng. Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Bahdin melalui keterangan Pers yang diterima, Senin (14/11/2022).
Bahdin juga menjelaskan, bahwa penyerahan bantuan ini merupakan program PMI SUMSEL dalam memberikan pelayanan dan kerja nyata dalam memberikan pelayanan sosial dan kemanusiaan.
“Selain itu juga sebagai bentuk pengabdian kepada nusa dan bangsa sebagai wadah sosial dan akan terus dilakukan dalam setiap terjadi Bencana” pungkasnya.
Banyak manfaat berkaitan dengan kesehatan yang dapat diperoleh dari ECO Enzym ini. Salah satu manfaat yang diutamakan dalam kegiatan ini adalah sebagai upaya menyediakan bahan alami untuk spraying pencegahan penyebaran Covid-19.
Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Semoga upaya ini membuahkan hasil maksimal seperti yang diharapkan. Aamin.(ungkap Edi Siswanto selaku Sekretaris PMI Provinsi Sumut).Kegiatan Wordshop ini dilaksanakan di Aula Markas PMI Provinsi Sumut Jalan Perintis Kemerdekaan No 37,Medan Timur.Sumatera Utara.